Home

Jumat, 29 April 2011

Departemen Internal


LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN MAHASISWA KE-I

LDKM merupakan suatu latihan dasar kepemimpinan dalam suatu kelompok atau organisasi.LDKM diselenggarakan untuk Seluruh Mahasiswa Fakultas Ekonomi, LDKM ini diadakan pada tanggal 19-20 februari 2011 kemarin Fakultas Ekonomi prodi Akuntansi  Universitas Bale bandung (UNIBBA) Menyelengarakan LDKM ( Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa) ke-1. Acara ini diselengarakan di Kampung Batu Malaka Sari,Desa Malaka Sari-Baleendah. LDKM ke -1 adalah acara yang  khusus dibuat untuk melatih mahasiswa fakultas ekonomi  untuk memiliki jiwa kepemimpinan. Kegiatan LDKM ini merupakan salah satu moment terbaik, karena kali pertama mengundang pihak luar sebagai pemateri bagi acara LDKM ini. Selain mendapat pengetahuan-pengetahuan yang diberikan oleh para pemateri yang luar biasa, kami juga mendapat pengalaman untuk menantang diri menjadi pribadi pemberani dengan mengikuti flying fox, kalian yang ikut tau kan gmana rasanya. Semoga LDKM yang selanjutnya bisa berjalan lebih baik lagi… Semangat tepuk FE…!!! (masih ingat..?^^)


Award of FE

Hi...Rekan-rekan tau gak Award Of FE it apa? Kalian ??Hmm...ya udah lah dari pada kalian kebingungan mikirin aku  ini adalah suatu program dimana isi di dalamnya membahas tentang pemilihan orang-orang Terbaik,Terlucu,Teramah,Terpaforit,Ternarsis,Terexsis,parling kiler,Telat,Paling Jarang masuk,Paling Jorok, Paling Vulgar ucapan,dan lain-lain.
Pemilihan ini berlaku Bagi seluruh dosen dan seluruh mahasiswa Fakultas Ekonomi,
Adapun Tujuan dari Award Of FE ini adalah untuk mengoreksi agar menjadi suatu kritikan dan menjadikan suatu motifasi bagi orang-orang yang terpilih acara ini berlangsung 1 tahun sekali,untuk kali pertama akan dilaksanaka Setelah UAS(ujian semester) Genap,
 


SEMINAR DAN WORKSHOP

Seminar dan Workshop adalah salah satu program yang masih dalam tahap perencanaan dimana di dalam seminar tersebut adanya suatu pembelajaran yang bertemakan “Enteurpreneurship” kemudian workshop di dalamnya setiap mahasiswa yang mempunyai suatu kreasi,karya atau suatu yang dibuat sendiri bisa menitipkan atau menjualnya sendiri di stan-stan yang tersedia nanti.
Tujuan meningkatkan kreatifitas mahasiswa dan memberi pembekalan serta membuka fikiran bahwa setelah lulus nanti tujuan kita bukan hanya ingin kerja pada orang lain tapi bertekadlah kita yang akan memperkerjakan orang lain.


PBAPMB

PBAPMB (Pekan Bimbingan Akademik dan Pengenalan Mahasiswa Baru) yang dikenal juga dengan OSPEK bagi mahasiswa baru yang akan menjadi mahasiswa Universitas Bale Bandung (UNIBBA) yang khususnya Fakultas Ekonomi.
PBAPMB diadakan setelah semester genap selesai ketika tidak berjalannya perkuliahan. PBAPMB ini, kita akan dikenalkan dengan seluruh mahasiswa UNIBBA, Fakultas Ekonomi khususnya, juga mengenalkan aktivitas-aktivitas yang akan dialami oleh mahasiswa baru, juga dikenalkan akan sarana dan prasarana di kampus UNIBBA.






Departemen Kemahasiswaan

Badminton Club
Badminton Club  adalah salah satu program dari Departemen Kemahasiswaan. Badminton Club ini di buat  agar mahasiswa FE UNIBBA mau berolahraga untuk melatih fisik mereka agar lebih bugar sehingga lebih bersemangat dalam mengikuti kegiatan kampus. Kegiatan Badminton Club ini dimulai selasa, 22 maret 2011. Disediakan waktu pukul 10.00 s/d 16.00 wib. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi   RBM atau Departemen Kemahasiswaan.

Pembentukan UKM Paduan Suara
Paduan suara salah  satu program BEM  FE UNIBBA dimana tujuan pembentukannya  untuk menggali bakat-bakat seni tarik suara seluruh mahasiswa. Dengan terbentuknya paduan suara ini mahasiswa dapat mengetahui tekhnik-tekhnik mengeluarkan suaranya karena akan mendapatkan arahan-arahan dan pembelajaran dari pembimbing yang ahli di bidangnya. Tujuan terbentuknya kelompok  paduan suara tersebut yaitu apabila ada acara-acara,upacara dan lain-lain, bisa membawakan lagu-lagu ysng berkaitan dengan acara-acara yang berkaitan. Contact person RBM atau Departemen Kemahasiswaan.

Coffe Day
Coffee Day, wadah sharing dimana kamu bisa bincang-bincang mengenai kurikulum, kemahasiswaan, perkuliahan, dan apapun mengenai  Fakultas Ekonomi. Antara mahasiswa dengan mahasiswa maupun mahasiswa dengan para dosen maupun staf. Juga sebagai ajang Silaturrahim antar mahasiswa dan juga para dosen maupun staf. Yang diselenggarakan setiap 4 minggu sekali. Kalo kamu merasa bagian dari Fakultas Ekonomi..Join ya…

Koperasi Mahasiswa
Kami Departemen kemahasiswaan mengajak  rekan rekan Mahasiswa untuk ikut serta dalam koperasi mahasiswa ini. Apalagi bagi kalian yang punya bakat  berwirausaha atau ingin belajar berawirausaha, dapat membantu anda mewujudkannya. Koperasi Mahasiswa akan menyediakan kebutuhan-kebutuhan mahasiswa, dan juga akan memperkenalkan berbagai produk yang dimiliki mahasiswa yang memiliki usaha. Berminat?? Mudah banget, gabung ke Koperasi Mahasiswa aja, yang akan dibentuk beberapa bulan lagi.









Selasa, 26 April 2011

Mengenal Organisasi Kemahasiswaan


DPM FE adalah Lembaga Legislatif yang berfungsi sebagai pengawas jalannya kenerja BEM FE dan penyalur aspirasi dan amanat Mahasiswa Fakulas Ekonomi.


Misi dan visi


”bersama BEM, menuju masa depan yang gemilang”



BEM FE adalah Lembaga Eksekutif Kemahasiswaan tertinggi dilingkungan KBM FE UNIBBA, yang bertugas sebagai pelaksana kegiatan kemahasiswaan.


VISI


Menciptakan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi yang aspiratif, Berkompeten dan bertanggung jawab.



MISI


- Menampung aspirasi mahasiswa Fakultas Ekonomi
- Menyelenggarakan kegiatan – kegiatan kemahasiswaan di lingkungan Fakultas Ekonomi
- Membentuk pribadi mahasiswa Fakultas Ekonomi yang bertanggung jawab

HIMA PRODI adalah Lembaga Eksekutif Kemahasiswaan di tingkat Program Studi yang bertugas untuk mengelola kegiatan-kegiatan Program Studi. Pedoman kerja HIMA PRODI diatur organisasi yang bersangkutan dan dilaporkan kepada BEM FE.

Visi


Menghimpun dan menampung aspirasi mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi untuk menciptakan lingkungan mahasiswa yang kondusif.


Misi


· Membangun rasa kebersamaan mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi
· Bertanggung jawab dalam kinerja HIMA Akuntansi.


Senin, 25 April 2011

Buletin Mahasiswa


Buletin Mahasiswa merupakan buku yang berisikan berita atau informasi mengenai mahasiswa. Entah itu dalam kegiatan mahasiswa di lingkungan Fakultas Ekonomi maupun di luar lingkungan FE. Buletin Mahasiswa juga mencakup wawasan bagi mahasiswa baik mengenai kemahasiswaan, ekonomi, kerohanian, politik,  sains, teknologi, kesehatan, sinopsis buku, film, dan masih banyak lagi.
Baca rutin isi Buletin Mahasiswa yang terbit di blog ini juga ya,,